Kerajinan dari Barang Bekas

Kerajinan dari barang bekas – Kian hari, jumlah sampah yang ada di dunia terus meningkat. Hal ini dibandingkan dengan kebutuhan yang terus bertambah. Sayangnya, sampah-sampah yang ada masih menjadi masalah tersendiri, terutama bagi masyarakat Indonesia.

Minimnya pengetahuan dan kreativitas membuat sampah menjadi bahan atau barang yang tidak bernilai. Padahal sebenarnya, jika masing-masing memiliki kesadaran akan lingkungan, mau berpartisipasi dalam mengurangi limbah yang ada, tentu permasalahan sampah bisa sedikit teratasi.

Adapun salah satu cara yang bisa Anda lakukan adalah dengan mengolahnya menjadi kerajinan dari barang bekas. Di mana, kerajinan dari barang bekas ini bisa memiliki nilai jual yang tinggi.

Sehingga, selain akan memberikan dampak yang baik bagi lingkungan, ia juga dapat menjadi bisnis yang menguntungkan.

Bahkan, kerajinan yang dibuat dari bahan bekas tergolong unik-unik dan tidak kalah menariknya dengan kerajinan lain. Apa saja kerajinan yang bisa Anda buat? Berikut daftarnya.

Kerajinan dari Barang Bekas

Kerajinan Bahan Bekas

Menciptakan sebuah kerajinan tangan dari bahan bekas memang bukanlah perkara mudah. Tapi juga tidak terlampau sulit.

Karena Anda hanya perlu pembiasaan. Yang mana, ketika pembiasaan tersebut terus Anda asah, tentu barang-barang yang dihasilkan akan bernilai jual yang tinggi.

Hal yang paling menarik dari kerajinan dari barang bekas ini adalah alat yang dibutuhkan tergolong sederhana. Yuk sulap barang bekas di rumah menjadi sesuatu yang bernilai.

Kerajinan dari Plastik Bekas

Kerajinan dari Plastik Bekas

Kerajinan dari barang bekas yang pertama adalah yang memanfaatkan limbah plastik kemasan. Sebagaimana yang kita tahu ya, bahwa limbah plastik merupakan salah satu sampah yang sangat sulit terurai oleh tanah.

Butuh waktu berpuluh-puluh tahun agar ia bisa terurai. Bahkan, hal ini juga sempat viral kan? Di mana, ada orang yang menemukan bungkus Indomie puluhan tahun yang lalu. Jika penumpukan plastik terus terjadi, maka ekosistem akan rusak.

Sehingga, diperlukan pengolahan sampah plastik dari berbagai pihal. Beberapa tahun yang lalu, sempat viral ya, sebuah kerajinan dari barang bekas berupa tas yang dibuat dari plastik kopi dan minyak.

Yang pada akhirnya membuat munculnya benih-benih komunitas pengolahan limbah plastik yang kemudian akan disulap menjadi barang yang cantik. Seperti tas dan tempat tisu.

Jadi, limbah bekas bungkus sabun, jajanan, minyak, dan lainnya akan menjadi sesuatu yang berharga meski awalnya hanyalah sampah.

Belakangan, lagi viral loh seorang lelaki yang mengolah sampah plastik menjadi kerajinan yang berbau seni, dan memiliki nilai jual yang tinggi.

Di mana, ia menjadikan plastik sebagai bahan untuk membuat lukisan yang bagus banget. Maka, jika Anda mempunyai keterampilan atau kemampuan melukis yang cukup baik, tidak ada salahnya untuk mengikuti jejak lelaki tersebut.

Yakni memanfaatkan sampah untuk membuat lukisan yang keren banget. Harga jualnya juga sangat tinggi loh. Karena teknik yang digunakan juga cukup ribet, rumit, dan susah. Tak heran jika bayarannya juga mahal. Yakin nggak tertarik?

Kerajinan dari CD

Kerajinan dari CD

Di rumah ada CD menumpuk yang tidak digunakan lagi? Bingung mau diolah menjadi apa? Tenang, sebab Anda bisa menyulapnya menjadi kerajinan dari barang bekas yang bagus banget. Biasanya nih, nyaris semua rumah mempunyai banyak koleksi CD ya.

Karena sebelumnya layanan TV internet atau streaming, masyarakat memang kerap mendengarkan music lewat CD.

Bahkan, tak jarang ada yang menghabiskan uang dalam jumlah banyak hanya untuk membeli CD music dan film kesayangan.

Sayangnya, kini CD tersebut sudah tidak digunakan. Maka, ini adalah waktu yang paling tepat untuk mengolahnya.

Anda bisa berkreatifitas sebebas mungkin dalam mengubahnya menjadi kerajinan. Siapa sangka, bahwa CD bekas bisa banget loh dijadikan sebagai bahan pembuatan berbagai kerajinan unik dan antic.

Misal, hiasan dinding, patung, hiasan gitar, dan lain sebagainya. Proses pembuatannya juga tergolong sederhana.

Anda hanya perlu menghancurkannya hingga menjadi beberapa bekas, lalu tempelkan sampai membentuk motif yang diinginkan.

Adapun bahan yang dibutuhkan hanya gunting dengan lem saja. Jadi, jika biasanya Anda menghabiskan uang untuk membeli hiasan dinding di rumah, maka kini tidak perlu lagi. Buat saja sendiri di rumah. Keren kan?

Kerajinan Botol Bekas

Kerajinan Botol Bekas

Selain plastik, limbah botol bekas juga terbilang cukup banyak. Karena setiap hari, hampir ada saja orang-orang yang membeli minuman dalam kemasan. Ia kan? Mungkin, Anda adalah salah satunya kan?

Nah mulai sekarang, ketika membeli minuman dalam kemasan botol cobalah untuk mengumpulkannya, Jangan dibuang ya. Karena Anda bisa mengolahnya menjadi sesuatu yang berharga.

Untuk saat ini, sudah lumayan banyak loh masyarakat yang mengubah botol bekas menjadi kerajinan yang indah.

Misal, tempat perhiasan, lampu, bunga, dompet, dan lain sebagainya. Bahkan, sudah banyak sekali model yang bisa Anda tiru. Karena memang, mulai banyak yang membagikan cara membuatnya di Internet.

Hanya saja, dalam proses pengolahan botol menjadi kerajinan dari barang bekas, ketelitian, kreativitas, dan kesabaran menjadi hal yang sangat penting untuk menghasilkan sebuah karya.

Selain itu, Anda juga meski mempunyai strategi marketing yang jitu ya dalam memasarkannya.

Kaleng Bekas

Kaleng Bekas

Kerajinan dari barang bekas yang selanjutnya adalah kaleng bekas. Kaleng merupakan salah satu material yang mempunyai tekstur cukup keras ya. Dan ia juga termasuk sampah yang sulit terurai oleh tanah.

Apabila di rumah ada kaleng bekas yang tidak digunakan, mending disulap saja. Daripada menjadi sarang nyamuk dan berkarat di rumah. Ia kan?

Alih-alih membuat rumah menjadi nyaman, eh malah sebaliknya. Untuk proses pengolahan barang bekas satu ini tentu agak sulit jika dibandingkan dengan yang lain. Karena teksturnya yang keras.

Anda bisa mencucinya, kemudian memolesnya hingga menjadi barang yang menarik dan bermanfaat.

Seperti tempat sendok, tempat pensil, miniatur kendaraan, dan lain sebagainya. Proses pembuatannya yang agak rumit membuat kerajinan dari barang bekas dari kaleng lebih mahal jika dibandingkan dengan yang lain.

Kerajinan Bohlam Bekas

Kerajinan Bohlam Bekas

Pada umumnya, masyarakat akan membuang bohlam kamar ataupun rumah yang dianggap sudah tidak berguna, sebab tidak lagi dapat digunakan. Tapi kini, tampaknya Anda tidak lagi membuangnya loh.

Karena bisa diubah menjadi vas bunga yang anggun, cantik, dan juga unik.  Selain itu, bohlam bekas ini juga sangat mungkin diubah menjadi hiasan rumah loh.

Daripada harus membeli hiasan rumah dengan harga mahal, mending buat sendiri saja kan? Selain lebih hemat, Anda juga bisa membentuknya sesuai dengan keinginan.

Kerajinan dari Kertas atau Sedotan

Kerajinan dari Kertas atau Sedotan

Sedotan adalah limbah yang ukurannya tergolong kecil ya. Tidak heran jika banyak masyarakat yang mengabaikannya.

Padahal, jika dibiarkan begitu saja selama bertahun-tahun, jumlahnya juga akan menjadi banyak dan mencemari lingkungan. Oleh karena itu, cobalah untuk mengurangi penggunaan sedotan, dan mulailah mengolahnya menjadi kerajinan dari barang bekas yang antik.

Adapun kerajinan yang dapat dibuat adalah bunga. Selain bisa memanfaatkan sedotan untuk membuat bunga, Anda juga dapat memanfaatkan kertas bekas.  Keduanya merupakan alat pembuat bunga yang cukup baik.

Tidak heran jika kerajinan berupa bunga yang terbuat dari kertas dan sedotan ini sangat umum Anda temukan di pasaran. Meskipun demikian, tidak ada salahnya untuk membuatnya juga kan?

Kerajinan bunga dari kertas dan sedotan ini menawarkan proses pembuatan yang sangat sederhana dengan alat dan bahan seadanya. Bahkan mungkin, alat dan bahan yang dibutuhkan sudah ada di rumah.

Jadi, tidak perlu membelinya lagi. Selain bisa disulap menjadi bunga, kertas bekas juga bisa digunakan untuk membuat paper quilling. Yakni seni dalam menyusun potongan kertas kecil hingga menghasilkan karya detail yang sempurna.

Kerajinan dari Kemeja Bekas

Kerajinan dari Kemeja Bekas

Apakah di rumah ada remaja yang tidak dipakai lagi? Warnanya sudah tidak sesuai? Sizenya kekecilan? Tenang, jangan terlalu terburu-buru untuk membuangnya ya. Karena Anda dapat menyulapnya menjadi benda yang berguna.

Salah satunya adalah menjadi sarung bantal. Dengan menggunakan sarung bantal dari kemeja, akan membuat ruang tamu Anda terasa lebih menarik dan unik.

Jika memang memungkinkan, cobalah pilih kemeja klasik yang bermotif kotak-kotak atau garis-garis. Karena kedua motif tersebut benar-benar manis banget jika dijadikan sarung bantal. Atau, bisa juga dengan menggunakan kemeja yang motifnya bunga-bunga dan batik.

Kerajinan dari Kardus Bekas

Kerajinan dari Kardus Bekas

Kerajinan dari barang bekas yang selanjutnya adalah dari kardus bekas. Selama ini, kardus bekas hanya digunakan sebagai alat pembuatan mobil-mobilan. Padahal sebenarnya, selain itu, masih banyak aneka kerajinan unik yang bisa dibuat dari kardus loh.

Atau bahkan, tidak sedikit yang justru menjualnya dengan harga yang sangat murah. Adapun contoh kerajinan dari kardus yang bisa Anda buat adalah miniatur rumah, mainan anak, tempat menyimpan barang dengan memodifikasinya dahulu, dan lain sebagainya.

Jika Anda hanya menjual kardus mentahan saja, harganya pasti sangat anjlok. Sementara jika diolah dahulu, dimodifikasi, atau yang lainnya, sudah pasti akan bernilai jual yang tinggi.

Sayangnya, untuk menciptakan kerajinan dari barang bekas ini, Anda memang benar-benar harus telaten, teliti, dan sabar. Karena lumayan sulit ya. Namun tidak apa-apa. Jika dilakukan secara terus menerus, Anda akan terbiasa dan kreativitas pasti akan terus meningkat.

Kerajinan Baju Bekas

Kerajinan Baju Bekas

Tampaknya, nyaris semua rumah mempunyai sampah baju bekas ya. Hal ini karena disebabkan oleh beberapa faktor. Seperti ukuranya yang sudah tidak muat, atau modenya yang ketinggalan.

Apabila demikian, jangan terburu-buru untuk membuangnya, Karena baju bekas bisa disulap menjadi baju Rie-Dye.

Karena ternyata, motif tie dye ini tengah marak, dan banyak digunakan oleh masyarakat. Anda hanya perlu menyiapkan bahan-bahan yang sederhana. Seperti pewarna khusus, atau bisa juga dengan memakai pemutih untuk membuat motif tersebut.

Untuk cara membuatnya sendiri tergolong sangat mudah. Anda bisa mencoba mendapatkan tutorial pembuatan di internet saja ya.

Bahkan, baju satu ini hadir dengan berbagai macam teknik dan motif. Baju tie dye ini akan menjadi salah satu baju favorit Anda loh. Karena motifnya yang unik dan jarang ditemukan.

Kerajinan Boneka

Kerajinan dari barang bekas yang selanjutnya adalah boneka. Ya, Anda bisa membuat boneka hanya dengan mengandalkan bahan bekas. Seperti kaos kaki dan sarung tangan bekas.

Anda bisa menyulap kaos kaki atau sarung tangan menjadi boneka imut dengan ukurannya yang kecil. Jadi, bagi Anda yang memiliki koleksi kaos kaki atau sarung di rumah, sulap saja menjadi kerajinan satu ini.

Daripada beli. Ia kan? Apalagi nih, harga boneka kan tergolong lumayan menguras kantong kan? Untuk proses pembuatannya sendiri cukup mudah kok.

Karena cukup siapkan saja sarung bekas atau kaos kakinya, kemudian kapuk sebagai isiannya.

Sementara bentuk bonekanya dapat Anda kreasikan sekreatif mungkin.  Misa, dengan membuatnya berbentuk teddy bear, dan lain sebagainya.

Selain bisa dijadikan sebagai hiasan di rumah, kerajinan dari barang bekas satu ini juga bisa banget dijadikan sebagai mainan anak dengan teman-temannya loh. Sehingga, Anda nggak perlu beli mainan lagi.

Kerajinan Gabus

Kerajinan Gabus

Gabus merupakan salah satu sampah yang bisa digunakan untuk membuat kerajinan super unik dan cantik. Selama ini, masyarakat masih kerap membuangnya sembarangan ya. Karena menganggapnya tidak berguna, dan tidak bisa dimanfaatkan untuk apapun.

Padahal, jika Anda perhatikan, tekstur dan bentuknya yang unik tersebut sangat memungkinkan untuk dikreasikan sedemikian rupa.

Tidak heran jika akhirnya, dalam beberapa kompetisi pembuatan majalah dinding atau karya 3D banyak yang menggunakannya. Sayangnya, penggunaan gabus ini hanya sebatas ketika lomba saja.

Nah, jika di rumah ada gaus, ada baiknya kalau Anda ciptakan ia menjadi sebuah hasil karya yang luar bisa.

Salah satunya adalah dengan membuatnya sebagai hiasan dinding di rumah. Proses pembuatannya sangat sederhana, Karena teknik pembuatannya hanya sebatas gunting, temple saja.

Sederhana sekali bukan? Sementara alat dan bahan yang dibutuhkan juga sangat sedikit loh. Anda hanya butuh gabus bekas, kemudian kertas yang agak tebal, pewarna, dan lem.

Pertama-tama, Anda lepaskan gabusnya antara yang satu dengan yang lain. Sampai benar-benar terpisah dan menjadi banyak.

Kemudian, Anda bisa menggambar pola di atas kertas tadi. Bentuk saja pola bunga. Lalu, beri gabus yang sudah dipisah-pisah dengan warna sesuai keinginan. Lalu tempelkan.

Bungkus Rinso atau Daia

Bungkus Rinso atau Daia

Kerajinan dari barang bekas berikutnya adalah dengan memanfaatkan bungkus rinso atau daia. Anda pasti punya banyak sampah daia atau rinso kan?

Secara, karena kita tidak bisa melepaskan diri dari kegiatan cuci mencuci. Sehingag sebenarnya, jika Anda melakukan pengumpulan sampah daia, pasti jumlahnya sudah banyak. Nah, mulai sekarang, jangan lupa untuk mengumpulkan sampah tersebut ya.

Kemudian sulap menjadi bros jilbab yang menarik. Siapa sangka, bahwa kerajinan dari barang bekas satu ini tergolong sangat cantik dan unik loh.

Alat dan bahan yang digunakan juga sangat mudah ditemukan. Hanya bungkus rinso, kemudian lem, benang, dan alat untuk penjepit dari brosnya ke jilbab.

Resleting Bekas

Resleting Bekas

Kerajinan dari barang bekas yang terakhir adalah resleting bekas. Apabila di rumah ada baju atau celana yang memiliki resleting, dan sudah tidak digunakan, maka sulap saja menjadi barang antik yang cantik.

Anda bisa melepaskan resletingnya dari pakaian tersebut, kemudian kreasikan ia sedemikian rupa.

Salah satu kerajinan yang bisa Anda buat dari resleting bekas ini adalah bros jilbab, Yang mana, memang sudah banyak orang yang membuatnya, namun sayang, rata-rata, proses pembuatannya mengandalkan resleting baru. Kan sayang banget kalau gitu.

Selain beberapa kerajinan dari barang bekas di atas, masih banyak kerajinan lain yang bisa Anda gunakan. Jika ingin membuatnya sebagai barang hiasan rumah, tentu Anda bisa membentuknya sesuai keinginan.

Berbeda halnya dengan pembuatan untuk dijual ya. Ada permintaan pasar yang meski Anda penuhi. Demikian seputar kerajinan dari barang bekas yang bisa dicoba. Semoga bermanfaat. Selamat berkreasi.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top