Teman – teman kali ini kita akan membahas Identitas Negara Singapura. Salah satu negara maju di bentang alam benua asia ini. Baca sampai habis ya.
Contents
Identitas Negara Singapura
Berikut ini merupakan identitas negara singapura saya kemas dalam bentuk tabel
Nama Lengkap | Republik Singapura (Republic of Singapore) |
Nama Lokal | Singapore |
Bentuk Pemerintahan | Republik Parlementer |
Kepala Negara | Presiden |
Kepala Pemerintahan | Perdana Menteri |
Ibukota | Singapura |
Luas Wilayah | 719,2 km² |
Jumlah Penduduk | 5.995.991 jiwa |
Pertumbuhan Penduduk | 1,79% |
Etnis | Etnis Tionghua 74,3%, Melayu 13,4%, India 9% dan etnis lainnya 3,2% |
Agama | Buddha 33,2%, Kristen 18,8%, Islam 14%, Tao 10%, Hindu 5%, lain-lain 0,6% dan yang tidak beragama sebanyak 18,5% |
Bahasa Resmi | Inggris, Mandarin, Melayu dan Tamil |
Mata Uang | Dolar Singapura (SGD) |
Hari Nasional | 9 Agustus 1965 (Hari Kemerdekaan) |
Lagu Kebangsaan | “Majulah Singapura” (Onward Singapore) |
Kode Domain Internet | .sg |
Kode Telepon | 65 |
Pendapatan Domestik Bruto (PPP) | US$ 528,1 miliar |
Pendapatan Per Kapita | US$ 94.100,- |
Lokasi | Benua Asia (Asia Tenggara) |
Mari kita bahas secara lengkap di bawah ini:
Identitas Singapura
Singapura merupakan sebuah negara maju yang terletak di Asia Tenggara. Negara pulau yang hanya mempunyai luas wilayah sebesar 697 km² ini memegang peranan penting dalam perdagangan dan keuangan internasional. Negara yang sebelumnya termasuk koloni Inggris ini pernah bergabung ke Federasi Malaysia pada tahun 1963 setelah memperoleh kemerdekaan dari Inggris.
Singapura secara Astronomis, terletak di antara 1⁰11’ LU – 1⁰28’ LU dan 103⁰38’BT – 104⁰5’ BT.
Pada tahun 1965, Singapura berpisah dengan Federasi Malaysia dan resmi menjadi negara yang berdaulat. Pada tanggal 9 Agustus 1965 yaitu tanggal berpisahnya Singapura dengan Federasi Malaysia dan ini diperingati sebagai Hari Kemerdekaan Singapura.
Singapura sebagai negara maju memiliki pendapatan perkapita yang sangat tinggi yaitu mencapai sekitar USD. 94.100,- dan Pendapatan Domestik Bruto nominal (PDB Nominal) sebesar USD. 528,1 M. Dengan hasil tersebut menjadikan Singapura sebagai salah satu negara terkaya di Dunia.
Tulang punggung perekonomian Singapura merupakan pengolahan barang impor dan ekspor terutama pada industri manufakturing seperti:
- Elektronik
- Pengolahan minyak bumi
- Bahan kimia
- Perkapalan
- Pengolahan karet dan
- Pengolah makanan
Selain industri manufakturing, Industri-industri lain yang penting bagi perekonomian Singapura adalah
- Perbaikan kapal
- Jasa keuangan dan
- Perbankan
- Pariwisata serta perdagangan entrepot (pelabuhan perlintasan kapal).
- Pelabuhan Kargo Singapura yang melayani perdagangan entrepot ini adalah salah satu pelabuhan kargo tersibuk di dunia.
Pada tahun 2017 pertumbuhan ekonomi Singapura mencapai sekitar 3,6%.
Singapura merupakan negara pulau yang tidak memiliki perbatasan darat dengan negara lainnya. Silakan baca artikel saya tentang Negara-negara yang berbatasan dengan indonesia
Perbatasan laut Singapura:
- Sebelah Utara yang dipisahkan oleh Selat Johor Malaysia.
- Sebelah selatan berbatasan dengan Indonesia dengan Selat Singapura sebagai batas pemisah.
Sistem Pemerintahan yang dianut oleh Singapura merupakan sistem pemerintahan Republik Parlementer yang kepala negaranya yaitu seorang Presiden.
Presiden Singapura dipilih langsung oleh rakyatnya setiap 6 tahun sekali. Sedangkan kepala pemerintahannya adalah Perdana Menteri yang dipilih oleh setiap 5 tahun melalui pemilihan umum parlemen.
Identitas Penduduk Negara Singapura
Singapura memiliki jumlah penduduk sebanyak 5.995.991 jiwa, mayoritas penduduknya adalah etnis Tionghoa yaitu sekitar 74,3% Adapun untuk etnis yang berada di Singapura adalah:
- Tionghoa
- Melayu
- India yang masing-masing berjumlah 13,4%
- Penduduk Singapura 9,1%.
Beberapa bahasa yang ditetapkan sebagai bahasa resmi Singapura. diantaranya adalah:
- Bahasa Inggris
- Bahasa Mandarin
- Bahasa Melayu dan
- Bahasa Tamil.
Singapura termasuk salah satu dari lima negara pendiri ASEAN pada tahun 1967. Lima Negara Pendiri ASEAN ini diantaranya adalah:
- Indonesia
- Singapura
- Malaysia
- Filipina
- Thailand
Singapura juga termasuk anggota APEC dan PBB dan lembaga-lembaga lainnya yang dibawah PBB.
Identitas Flora dan Fauna Negara Singapura
Flora
Singapura mempunyai lebih dari 3000 spesies anggrek termasuk bunga nasional Singapura Vanda Nona Joaquim bunga. Spesies lain dari anggrek yang terlihat di negara ini termasuk
- Arachnis (Bunga berbentuk kalajengking)
- Eugenia Grandis (bunga kuning krem)
- Macan Tutul Anggrek
- Anggrek Biarawati (dengan bibir berwarna merah)
- Anggrek tanah.
Beberapa spesies tanaman bakau terlihat di Singapura Seperti:
- Pneumatophores
- Pakis bakau (Acrostichum speciosum)
- Cedar bakau (Xylocarpus moluccensis)
- Putat laut.
Ada juga spesies langka tanaman mangrove di Singapura seperti:
- Bakau hitam (Bruguiera gymnorhiza)
- Memacu bakau (Ceriops tagal)
- Bakau susu (Excoecaria agallocha),
- Bakau kaca (Heritiera littoralis)
- Palm bakau (Nypa fruticans).
Pesisir Singapura adalah rumah bagi flora khas dari tanaman merambat, rumput, teki tahunan dan pohon. Berbagai jenis rumput laut semua terwakili di sepanjang perairan pantai.
Banyak pohon yang ditanam oleh Taman Nasional spesies seperti
- Angasa (Pterocarpus indicus)
- Liar Cinnamon (Cinnamomum iners)
- hujan pohon (Samanea saman)
- Yellow Api (Peltophorum pterocarpum)
Fauna
Singapura memiliki sekitar
- 80 spesies mamalia
- 300 jenis burung
- 110 reftil dan amfibi
- 600 spesies ikan air tawar .
Sebagian besar hewan dibatasi untuk Cadangan Alam dan daerah berhutan seperti Pulau Ubin dan Pulau Teking. Di Bukit Timah rumah sendiri ada 160 spesies hewan. Ada sekitar 73.000 serangga terlihat di daerah itu, termasuk kupu-kupu seperti umum Posy, laba-laba, rayap. Beberapa hewan tinggal di daerah tersebut
- Tokek
- Ular reticulated python
- Burung pengicau
- Mamalia seperti tikus kesturi Umum Pohon, Malayan Terbang lemur, Malayan Anteater dan Kera ekor panjang.
Hewan yang hidup di sepanjang pantai, kolam , waduk dan sungai didominasi oleh
- Ikan
- Katak
- Kodok
- Udang
Hutan sungai di Singapura didominasi oleh pandan, aroids dan tanaman pitcher dan pohon rotan. The Griffiths Cryptocoryne (tanaman air) adalah salah satu tumbuhan langka yang dapat dilihat di sungai hutan negara.
Ada sekitar 30 spesies ikan air tawar lokal serta fauna terancam punah lainnya yang tinggal di hutan sungai Singapura termasuk amfibi langka. Perch (Anabas testudineus) bisa ditemukan di sepanjang daerah tersebut.
Fakta Unik Negara Singa
Beberapa fakta yang sudah saya rangkum tentang Negara Singapura berikut diantaranya:
Singapura Membeli Pasir Dari Negara Lain
Fakta yang pertama adalah mengenai reklamasi di Negeri Singa. negara ini hanya memiliki luas wilayah kurang lebih 719,1 km². Ini menyebabkan negara ini gencar memperluas lahan nya yaitu dengan membeli pasir dari Negara lain, termasuk Indonesia. Usaha memperluas daratan atau reklamasi ini rencananya akan terus berjalan dan berakhir pada tahun 2030. Sehingga bisa dipastikan luas wilayah Negara kecil ini akan terus bertambah.
Tinggi Bangunan Tidak Boleh Lebih Dari 280 Meter
Singapura dikenal dengan sebutan Negara 1001 larangan dikarenakan banyaknya peraturan yang ada di Negeri Singa ini. Salah satu contohnya adalah peraturan dalam mendirikan bangunan, yaitu tidak boleh melebihi 280 meter. Saat ini hanya terdapat tiga gedung yang mempunyai ketinggian 280 meter, yaitu:
- Republic Plaza
- United Overseas Bank Plaza One
- Overseas Union Bank Centre.
Air Terjun Indoor Tertinggi di dunia
Soal kemajuan teknologi dan infrastruktur tidak perlu diragukan lagi Singapura merupakan salah satu yang terbaik di dunia. Maka tak heran jika Singapura memiliki air terjun indoor buatan manusia tertinggi di dunia. Air Terjun ini berdiri diatas lahan hasil reklamasi, yaitu Garden by the Bay
Kebun Binatang Malam Hari Pertama di Dunia
Salah satu tujuan wisata yang paling menarik perhatian pengunjung adalah The Night Safari, yaitu kebun binatang malam hari pertama di dunia. The Night Safari mempunyai koleksi hewan liar terlengkap dan terkenal di dunia. Menariknya disini pengunjung akan diajak berjalan-jalan keliling kebun binatang menaiki tram yang disertai dengan penjelasan setiap satwa nya. The Night Safari buka mulai pukul 19:15 sampai 21:00
Bandara Terbaik di Dunia
Bandara Changi Singapura mendapatkan predikat bandara terbaik di dunia oleh Skytrax di World Airport Awards 2017. Penghargaan ini merupakan kali kelima secara beruntun yang didapatkan oleh bandara dengan fasilitas kelas wahid tersebut.